"Pemrov Sultra Belum Menerima SK Pj Bupati Buteng"
LABUNGKARI, rakyatsultra.id - Mengakhiri masa tugasnya sebagai Penjabat (Pj) Bupati Buton Tengah (Buteng). Muhammad Yusup pimpin apel gabungan yang dihadiri seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab), Bertempat di halaman kantor Bupati Buteng, Senin (22/5).
Dalam arahannya, Pj Bupati Muhammad Yusup menyatakan masa tugasnya sebagai Bupati Buteng telah berkahir dan sampai saat ini belum ada perpanjangan jabatan yang diterimanya. Untuk itu, dirinya mengucapkan banyak terimakasih kepada seluruh ASN yang telah membantunya melaksanakan program kerja kurang lebih setahun ini.
Dirinya juga sedikit menyinggung soal ketegasannya selama menjabat sebagai Pj Bupati Buteng. Ia katakan kalau hal tersebut dilakukan semata-mata hanya untuk kebaikan dan kemajuan daerah agar roda pemerintahan bisa berjalan baik dan lancar.
"Izinkan juga saya mengucapakan permohonan maaf kepada seluruh ASN, apabila selama menjabat ada yang kurang berkenan di hati teman-teman sekalian terkhusus para pimpinan OPD. Tentunya apa yang saya lakukan selama ini, semata-mata demi kebaikan birokrasi," ujarnya.
Kemudian, Suami Ira Willis Muhammad Yusup juga meminta kepada seluruh OPD untuk tetap melanjutkan program yang sudah dicanangkan bersama. Baik itu program pembangunan maupun potensi-potensi yang dapat memberikan manfaat atau kesejahteraan bagi masyarakat maupun daerah itu sendiri.
"Semoga program yang sudah kita canangkan bersama bisa terlaksana dengan baik. Apalagi ini demi kemajuan daerah serta kesejahteraan masyarakat itu sendiri," ulasnya.